POLITEKNIK MFH MATARAM SABET 3 PENGHARGAAN KATEGORI INTERNASIONAL PADA ANUGERAH AWARD LLDIKTI 8 2022

KABAR MFH (19/12/22). Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah VIII (LLDikti VIII) kembali mengelar ajang tahunan Anugerah Award, Senin  19 Desember 2022. Penghargaan ini diberikan kepada Perguruan Tinggi yang telah berhasil mendukung pelaksanaan program dan kebijakan pendidikan tinggi, riset dan teknologi.

Pada penganugerahan ini, Politeknik menyabet 3 penghargaan sekaligus dalam kategori agenda internasional yaitu Perguruan Tinggi penginisasi Kerjasama Internasional terbaik, Perguruan Tinggi Swasta dengan Kerjasama Internasional Terbaik, dan PT Penyelenggara Seminar Internasional. Kepala LLDikti 8 Dr. Ir. I Gusti Lanang Bagus Eratodi, ST., MT.,IPU.ASEAN.,Eng mengatakan penganugerahan ini merupakan ajang tahunan dan menjadi bukti serta komitmen untuk mengapresiasi kinerja para perguruan tinggi. Terutama dalam upaya untuk membangun sumber daya manusia yang unggul dan berdampak pada masyarakan, bangsa dan negara.

Direktur Politeknik MFH Mataram, Dr. Syamsuriansyah yang berkesempatan hadir saat penerimaan penghargaan tersebut juga menyampaikan “Tentu ucapan pertamanya terima kasih kepada seluruh civitas akademika yang telah mensupport Politeknik dari awal hingga akhir 2022 dengan baik sekali. Penghargaan ini menjadi bukti bahwa memang semangat dan visi yang kita gaungkan untuk menjadi Pioner of international collaboration sejak dulu dapat tercapai dan bukan hanya angan-angan”

Beliau melanjutkan, kita ingin terus mendorong dan mengupayakan untuk terus berinovasi dan berjejaring dengan kampus-kampus terbaik ASEAN, sehingga cara-cara kerja cepat dan produktif menjadi kebiasaan di kampus, tutupnya.

Leave a Reply